Jumat, 05 Desember 2014

Cara Membuat WordArt di Ms Word

Cara membuat wordart di microsoft word cukup simple dan mudah, yang perlu rekan siapkan adalah kalimat yang ingin jadikan wordart, mungkin untuk detail cara membuat wordart serta langkah-langkah membuat wordart bisa rekan simak pada penjelasan berikut ini :
  • Silahkan buka program aplikasi Ms word, kemudian posisikan mouse di tempat yang ingin di tambahkan wordartnya.
  • Klik tab menu Insert >> pilih WordArt, lalu pilih salah satu mode wordart yang diinginkan

  • Maka akan muncul tab view baru mengenai teks yang akan rekan pakai /gunakan, ketikkan kalimat wordartnya serta ukuran dan font type nya yang diinginkan dan klik tombol OK.

  • Jika benar maka akan muncul kalimat wordart yang barusan rekan bikin, selanjutnya jika ingin mengeditnya / mengganti modelnya ataupun mengubahnya rekan bisa memilih atau mungkin ingin menggesernya ke posisi yang kita inginkan caranya
  • Pilih menu Format pada bagian Wrapt Text >> pilih In front of text jika ingin tampil di depan text/huruf, atau Behind Text jika ingin tampil di belakang teks /huruf.

  • Jika ingin mengedit wordart teks, caranya pilih menu Format >> Edit Text, seperti yang telihat pada gambar dibawah ini

  • Lalu silahkan edit teks wordartnya, dan klik OK untuk mengakhirinya.


Sumber Artikel: http://dasar-office.blogspot.com/2013/06/cara-membuat-wordart-di-ms-word.html#ixzz3L2RT63aI

Membuat Drop Cap pada Word

Drop Cap merupakan salah satu cara untuk membesarkan salah satu huruf di awal paragraf, drop cap itu sendiri biasa kita temui dalam koran, majalah ataupun media cetak lainnya. Untuk membuat drop cap dalam microsoft word sebenarnya sangatlah simple. anda tinggal memblok teks yang akan di jadikan drop cap kemudian klik menu drop cap. 
Untuk lebih jelasnya berikut detail cara membuat drop cap pada microsoft word :
  • Silahkan buka Ms word anda, kemudian ketikkan beberapa kalimat ataupun paragraf yang di inginkan.
  • Jika sudah anda block/pilih satu huruf di awal paragraf/yang ingin di jadikan drop cap, kemudian klik tab menu Insert dan pilih Drop Cap, Dropped seperti yang terlihat pada gambar berikut ini

  • Secara default drop cap 3 baris normal, namun anda juga bisa menggantinya dengan cara memilih yang Drop Cap Options. jika sebaliknya, anda ingin menghilangkan drop cap maka anda ulangi cara di atas Insert > Drop Cap dan pilih yang None.
Demikian penjelasan singkat mengenai fungsi dan penggunaan drop cap dalam microsoft word. dan bila ada yang mau di tanyakan mengenai drop cap silahkan tinggalkan melalui kotak komentar.



Sumber Artikel: http://dasar-office.blogspot.com/2013/04/membuat-drop-cap-pada-word.html#ixzz3L2QuCQUO

Membuat Bullet and Numbering di Word

Bullet and numbering merupakan salah satu fasilitas yang di miliki ms word dalam memudahkan penggunanya, bullet merupakan salah satu symbol atau bentuk unik tertentu yang di gunakan untuk mempercantik tampilan teks. adapun numbering itu sendiri merupakan fasilitas penomoran otomatis yang bisa digunakan untuk memberikan nomor urut di setiap barisnya, ntah itu berupa 1,2,3 atau a,b,c ataupun penomoran huruf romawi. Bullet and numbering itu sendiri sangat umum di gunakan dalam program yang berkaitan dengan teks, ntah itu office, open office, termasuk blog.

Untuk menambahkan bullets and numbering rekan bisa menyimak penjelasan singkat berikut ini:

Bullet
Silahkan buka microsoft word rekan, kemudian di tab menu Home, pilih icon Bullet. atau bisa menggunakan cara lain yakni taruh kursor di awal baris kemudian klik kanan pada mouse dan pilih Bullet. detailnya seperti yang terlihat pada gambar di bawah ini.


Numbering
Silahkan buka microsoft word rekan, kemudian di tab menu Home, pilih icon Numbering. atau bisa menggunakan cara lain yakni taruh kursor di awal baris kemudian klik kanan pada mouse dan pilih numbering. detailnya seperti yang terlihat pada gambar di bawah ini.


Selain itu rekan juga bisa memilih model bentuk bullet /number yang lain dengan cara memilih Define New Number /Bullet Format di pilihan paling bawah.
Begitupun sebaliknya jika ingin menhilangkan bullet atau numberingnya rekan pilih yang None atau klik sekali pada icon bullet atau numberingnya.


Sumber Artikel: http://dasar-office.blogspot.com/2013/04/membuat-bullet-and-numbering-di-word.html#ixzz3L2QaH2fu

Menambahkan Tanggal, Jam Sekarang di Word

Kadangkalanya kita perlu menambahkan tanggal sekarang dalam sebuah dokument yang ada di microsoft word, meskipun sebenarnya rekan bisa menulis /mengetik tanggalnya langsung namun disini tidak seperti itu. Jadi hitung-hitung sebagai penambah wawasan aja, kalau miscrosoft word juga bisa menambahkan jam ke dalam lembar document.
Untuk menambahkan tanggal dan jam sekarang di microsoft word, silahkan simak penjelasan singkat berikut ini :
  • Siapkan lembar kerja /document yang ingin di tambahkan tanggal, kemudian letakkan kursor yang ingin di sisipi tanggal.
  • Pilih tab menu Insert >> Date & Time, maka akan muncul pilihan mode tanggal dan jam yang ada. rekan pilih salah satu mode tanggal yang di inginkan, disini juga rekan bisa mengatur formatnya dan tanggalnya sesuai sekarang (auto update) maka centang "cecklist" pada pilihan Update automatically kemudian pilih OK

  • Jangan lupa Save untuk menyimpannya


Sumber Artikel: http://dasar-office.blogspot.com/2013/05/menambahkan-tanggal-jam-sekarang-di-word.html#ixzz3L2QIlIuy

Menambahkan Kolom (Columns) dalam Ms Word

Kolom dalam lembar kerja ms word kadang juga di butuhkan untuk berbagai keperluan, dan yang pasti jika ingin menambahkan /membuat kolom dalam microsoft word rekan harus tau beberapa hal untuk membuat dan mengatur kolom itu sendiri, biasanya secara default ms word memberikan pilihan 2kolom ataupun 3 kolom (sering digunakan) namun tidak menutup kemungkin rekan bisa mengaturnya menjadi 4kolom atau lebih.
Columns atau biasa disebut kolom "bahasa indonesia" biasa kita temui dalam koran ataupun majalah dan media cetak lainnya.

Untuk membuat/menambahkan kolom dalam ms word, silahkan simak penjelasan singkat berikut ini :
1. Silahkan buka microsoft word, kemudian seleksi /blok semua teks yang sudah di ketik "yang ingin di jadikan kolom".

2. Kemudian klik menu Page Layout >> Columns, disini rekan bisa memilih langsung model kolomnya, mulai dari pilihan 2kolom, 3kolom, 2kolom dengan dominan dikiri, 2kolom dengan dominan dikanan, atau juga bisa memilih More Columns yang artinya rekan bisa mengatur sendiri kolom sesuai dengan keinginan

3. Maka akan muncul kotak dialog kolom, pada bagian Presets = model kolom yang di inginkan, number of kolom = jumlah kolom yang di inginkan, Width and Spacing = mengatur lebar dan jarak kolom

4. Jika sudah tinggal klik tombol OK, maka hasilnya seperti contoh ini


Sumber Artikel: http://dasar-office.blogspot.com/2013/05/menambahkan-kolom-columns-dalam-ms-word.html#ixzz3L2Q5HJ9o

Mengatur Halaman /Page dalam Microsoft Word

Untuk mengatur halaman /page pada microsoft word sebenarnya sangatlah simple dan mudah, namun saya yakin ada rekan kita yang baru mengenal /belajar microsoft office belum begitu tahu caranya. mengatur halaman lembar kerja /page perlu di lakukan apabila rekan nantinya ingin mencetak hasil kerjaan. Naah biasanya microsoft office sudah mensetting otomatis /default ke ukuran kertas A4, jika rekan mau mencetak dengan ukuran kertas lain (misal legal, letter atau F4) disinilah fungsi dari pengaturan page pada ms word itu sendiri.

Untuk detail cara pengaturannya, silahkan simak penjelasan berikut ini :

  • Silahkan buka microsoft office word rekan, kemudian pilih tab menu Page Layout >> Size, untuk mengganti ukuran kertas (settingan default biasanya A4) rekan pilih satu ukuran yang di inginkan, dan jika misal ukurannya ndak ada di pilihan rekan bisa memilih More paper size.

  • Selanjutnya untuk menentukan batas kanan, kiri, atas dan bawah suatu halaman dalam ms word. rekan bisa memilih tab menu Page Layout >> Margin, dan silahkan rekan tentuin sendiri batas-batasnya Left=batas kiri, Right= batas kanan, Top=batas atas, dan buttom=batas bawah.

  • Selain itu rekan juga bisa mengganti model page/halaman ntah itu yang potrait (berdiri) ataupun landscape (menyamping) di tab menu Page Layout >> Orientation.


Sumber Artikel: http://dasar-office.blogspot.com/2013/04/mengatur-halaman-page-dalam-microsoft.html#ixzz3L2Pe3jQB

Mengatur Tata Letak Halaman

Ketika rekan bekerja menggunakan microsoft office word maupun ms excel dalam mengerjakan tugas, kadangkala di perlukan perngaturan khusus mulai dari halaman yang digunakan, jarak kanan-kiri-atas-bawah halaman, ukuran kertas, model halaman, dan hal lain yang berkaitan dengan pengaturan halaman. Maka dari itu pengaturan halaman sebelum mencetak lembar kerja penting di lakukan, terlebih dokument yang akan rekan cetak mempunyai ukuran yang lebih besar atau lebih kecil dari ukuran standart yang biasa ada (A4).

Mengatur Model Orientasi Halaman
Disini rekan bisa mengatur model orientasi halaman apakah ingin model vertikal "berdiri" atau model horizontal "rebahan/lonjong kesamping".
Untuk memulainya pilih tab menu Page Layout >> Orientation dan click Potrait, jika ingin membuat halaman yang standart vertikal keatas "model berdiri".

Page Layout >> Orientation dan click Landscape, jika ingin membuat halaman yang horizontal "model menyamping".

Mengatur Margin Halaman
Rekan bisa mengatur margin /batas atas-bawah-kiri-kanan halaman dengan memilih menu Page Layout >> Margins, dan pilih salah satu batas margin yang rekan ingin digunakan. atau jika tidak ada yang cocok rekan bisa memilih Custom Margins, selanjutnya rekan tentukan sendiri dimana mempunyai beberapa fungsi seperti
Top, digunakan untuk menentukan ruang ukuran kosong pada bagian atas
Bottom, digunakan untuk menentukan ruang ukuran kosong pada bagian bawah
Left, digunakan untuk menentukan ruang ukuran kosong pada bagian samping kiri
Right, digunakan untuk menentukan ruang ukuran kosong pada bagian samping kanan
Header, digunakan untuk menentukan ruang ukuran kosong pada bagian judul kepala "header/atas"
Footer, digunakan untuk menentukan ruang ukuran kosong pada bagian judul kaki "bawah"

Menentukan ukuran kertas
Untuk ukuran kertas yang ingin rekan gunakan dalam mencetak /print rekan bisa menentukannya dari menu Page Layout >> Size, naah disini rekan bisa memilih ukuran kertas sesuai dengan yang di inginkan.







Sumber Artikel: http://dasar-office.blogspot.com/2013/05/mengatur-tata-letak-halaman.html#ixzz3L2P6hQq4

Cara Memperbesar dan Memperkecil Huruf dengan Tombol Shurcut di Ms Word

Untuk artikel kali ini saya akan coba share cara simple dan sederhana untuk memperbesar maupun memperkecil huruf /kalimat dengan menggunakan shurtcut di microsoft word, tujuan utamanya adalah agar mempercepat dalam pengerjaannya. sebenarnya rekan juga bisa melakukannya melalui standart menu bar dari font size yang ada, namun disini saya tidak membahasnya "karena saya yakin sudah banyak yang tahu".

Perintah shortcut untuk memperbesar atau memperkecil huruf "font" dalam microsoft office word adalah kombinasi antara tombol CTRL dengan [ dan ] yang di tekan secara bersamaan.

Untuk detail fungsi dari shurtcutnya, rekan bisa menyimak penjelasan berikut ini :
  • Jika rekan ingin memperbesar kalimat /huruf yang ada dalam lembar kerja ms word, block pada kata atau kalimat yang akan diperbesar, lalu tekan tombol Ctrl dan ] secara bersamaan. 

  • Begitupun sebaliknya untuk memperkecil huruf,seleksi/block kalimat atau kata yang akan diperkecil, lalu tekan Ctrl dan [ secara bersamaan. 
Tips tambahan jika rekan ingin mengubah huruf kapital "huruf besar" menjadi huruf kecil, mapun sebaliknya dari huruf kecil menjadi huruf besar tanpa harus menhapus atau mengetikkan dari awal, maka rekan bisa memanfaatkan dari menu Change Case, untuk detail caranya rekan bisa menyeleksi kalimat yang ingin di rubah, kemudian pilih menu change case seperti contoh gambar berikut ini

Fungsi masing-masing perintah :
Sentence case : mengubah menjadi huruf besar hanya di awal kalimat yang dipilih, misal : Integrasi top-down
lower case : mengubah menjadi semua huruf kecil, misal : integrasi top-down
UPPERCASE : mengubah menjadi semua huruf besar "capital", misal : INTEGRASI TOP-DOWN
Capitalize Each Word : di setiap awal suku kalimat akan menjadi huruf besar "capital" misal : Integrasi Top-Down
tOGGLE cASE : kebalikan dari Capitalize Each Word yakni di tiap awal suku kata akan menjadi huruf kecil. misal : iNTEGRASI tOP-dOWN


Sumber Artikel: http://dasar-office.blogspot.com/2013/05/cara-memperbesar-dan-memperkecil-huruf.html#ixzz3L2OkdS2z

CARA MENGATUR JARKA/SPASI BARIS PADA MS.WORD

Dalam microsoft word kita bisa mengatur jarak baris atau spasi baris di setiap paragrafnya, biasanya cara ini di perlukan untuk dalam pembuatan dokumen-dokumen resmi semisal tugas makalah, tugas akhir, penyusunan anggaran, dan berbabagai keperluan lainnya yang masih ada kaitannya dengan teks dokument.
Untuk mengatur jarak baris / spasi baris dalam microsoft word, bisa di lakukan dengan beberapa cara yang akan di jelaskan pada penjelasan berikut ini
Cara pertama 
- Silahkan buka lembar kerja microsoft word dan ketikkan beberapa teks kalimat yang di inginkan dan jika sudah, selajutnya block beberapa paragraf teks yang akan di atur spasi barisnya atau bisa juga menyeksi semua teksnya secara langsung dengan menclick CTRL+A secara bersamaan. pada tab Home pilih Paragraph dialog blog pada ribbon.

- Pada kotak dialog yang muncul, Klik tab  indents and spacing , kemudian tentukan lebar spasi yang di inginkan untuk ukuran standart bisanya 1,5 lines pada line spacing. selain itu temen-temen juga bisa mengatur before dan afternya yang merupakan jarak antar paragraf, tapi jika ingin normal maka cukup kosongkan atau 0 pada before dan afternya. Kemudian klik tombol OK dan silahkan perhatikan hasilnya.


Cara Kedua
- Block semua teks yang ingin di atur jarak barisnya dengan mengklick tombol (CTRL+A) secara bersamaan, selanjutnya klik kanan pada mouse dan pilih paragraf. maka akan muncul paragraf option seperti cara pertama.
- Untuk pengaturan nya sama dengan cara pertama, jadi saya tidak perlu menulis ulang lagi.

Sumber Artikel: http://dasar-office.blogspot.com/2013/04/cara-mengatur-jarak-spasi-baris-dalam.html#ixzz3L2O2klFc

Mengenal Menu Microsoft Word

Sama seperti program lainnya, menu microsoft word juga mempunyai banyak pilihan menu di dalamnya. maka dari itu jika rekan baru belajar microsoft word tidak ada salahnya "di sarankan" untuk mengenal menu utama microsoft word. hal ini mungkin terkesan sangat sederhana tapi rekan harus tau sebelum belajar ms word lainnya.
Berikut detail menu microsoft word :


Office Button
Secara umum, Office Button terdiri dari dua area, yaitu area kiri dan area kanan. Area kiri berisi perintah seperti New, Open, Save, Save As, Print, Prepare, Send, Publish, dan Close. Sedangkan di area kanan berisi pintasan file dokumen yang baru-baru ini dibuka.

New, untuk membuat file dokumen kosong baru
Open, untuk membuka file dokumen yang tersimpan
Save, untuk menyimpan file dokumen aktif
Save As, untuk menyimpan file dokumen ke dalam format tertentu
Print, untuk mencetak file dokumen yang sedang aktif
Publish, untuk menerbitkan dokumen aktif ke website / blog / dll
Close, untuk menutup file dokumen yang sedang dibuka


Tab Menu & Ribbon
Berisikan icon-con perintah yang digunakan dalam microsoft word, sebagian besar rekan nanti menggunakan tab menu untuk pengolahan teks di word.

Quick Access
Berisi shorcut untuk mempercepat proses penyimpanan (save), undo (membatalkan perintah) ataupun redo

Title
Memperlihatkan judul dari halaman word yang sedang aktif digunakan

Document Area
area/halaman untuk menulis teks atapun mengedit teks.

Horizontal dan Vertikal Srollbar
di gunakan untuk menggeser halaman document area.

Status Bar
Sesuai dengan namanya, untuk mengetahui status yang sedang aktif misal status halaman, jumlah kata, ejaan, dll.

Sumber Artikel: http://dasar-office.blogspot.com/2013/04/mengenal-menu-microsoft-word.html#ixzz3L2NQcJ00

Belajar Mengenal Microsoft Office

Di era sekarang ini, komputer semakin banyak di gunakan. salah satu program aplikasi yang sering digunakan orang dalam kegiatan sehari-hari ntah itu untuk bisnis, pendidikan dan lainnya adalah program aplikasi microsoft office. maka dari setidaknya kita tahu cara menggunakan microsft office dalam komputer. 

Microsoft office selalu berkembang dari versi terdahulunya mulai dari Ms office 1997/98, microsoft 2003, microsoft 2007, microsoft 2010, dan sampai saya menulis artikel ini microsoft office 2013.

Microsft office merupakan salah satu program aplikasi yang di dalamnya terdapat banyak aplikasi yang diantaranya seperti ; microsoft word, microsoft excel, microsoft access, microsoft outlook, microsoft publisher dan microsoft powerpoint.
Adapun untuk menjalankan salah satu program yang ada di microsoft office rekan bisa melakukannya dengan cara klik Start, pilih All Programs lalu pilih Microsoft Office dan pilih salah satu program affice yang mau digunakan. misal dalam gambar di bawah ini jika mau membuka microsoft word.



Sumber Artikel: http://dasar-office.blogspot.com/2013/04/belajar-mengenal-microsoft-office.html#ixzz3L2MdmCeh